Foto: Faridah Ainur Rohmah, S.Psi.,M.Si, Psikolog (kanan), Dr. Siti Urbayatun, M.Si., Psikolog (kiri), Drs. Mujidin, M.Si., Ph.D (Batik Biru) foto bersama Pembicara seminar The 1st Annual Conference of Applied Islamic Psychology dan The 5th Inter-Islamic University Conference on Psychology (IIUCP), (20-21/10/2018)

Yogyakarta- Desta Israwanda, S.Psi., M.Psi dan Deta Nurfianti, S.Psi., M.Psi mahasiswa Magister Psikologi Profesi angkatan 2016 yang baru saja menyelesaikan studi pada bulan Oktober 2018 ini ikut mempresentasikan hasil penelitian pada acara The 1st Annual Conference of Applied Islamic Psychology dan The 5th Inter-Islamic University Conference on Psychology (IIUCP) digelar di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Sabtu hingga Minggu (20-21/10/2018). Opening Ceremony kegiatan dimulai pada tanggal 20 Oktober 2018 sekaligus presentasi paralel dari peserta yang ikut konfrensi. Hari kedua tanggal 21 Oktober 2018 diadakan Workshop tentang dengan menggabungan perspektif Psikologi dan Islam.

Desta dan Deta dalam kegiatan ini menyajikan hasil penelitian tugas akhirnya yang sama-sama mengangkat tema tentang “Pelatihan Kebersyukuran untuk Meningkatkan Kualitas Hidup”. Subjek penelitian Desta yaitu pada wanita dengan disabilitas fisik dan Deta subjek penelitiannya pada wanita dengan diabetes melitus.

Foto: Deta (Kiri) dan Desta (Kanan) berfoto diauditorium kegiatan The 1st Annual Conference of Applied Islamic Psychology dan The 5th Inter-Islamic University Conference on Psychology (IIUCP)

Desta Israwanda, S.Psi., M.Psi  mengatakan, “Banyaknya yang presentasi yang peserta lain sajikan itu berkenaan tentang kasus PKPP (Praktik Kerja Psikologi Profesi), jadi yang dipresentasikan itu single case. Kebanyakan yang ikut peserta dari UMM.

“Presentasi yang saya ikuti kemaren buat nambah ilmu, nambah pengalaman juga. Peserta mengapresiasi hasil penelitian saya, ada yang memberikan pendapat dan tanggapan. Penelitian yang saya presentasikan itu memberikan pencerahan untuk tesis mereka kedepannya. Peserta mengungkapkan Ternyata kualitas hidup bagus juga ya, kan masuk psikologi positif juga”, ujar Desta.

Faridah Ainur Rohmah, S.Psi.,M.Si, Psikolog (Wakil Dekan Fakultas Psikologi UAD), Dr. Siti Urbayatun, M.Si., Psikolog (Kaprodi Magister Psikologi Profesi UAD), Drs. Mujidin, M.Si., Ph.D (Kaprodi Magister Psikologi Sains UAD) menjadi perwakilan Universitas Ahmad Dahlan dalam Gelaran konferensi bagi universitas yang tergabung dengan Asosiasi Psikologi Islam (API). (psikologiprofesiuad/web)